Wisata pulau menjadi kegemaran kami. Jiwa tidak saja dimanjakan oleh indahnya landscape, tapi wisata ini juga membawa jatidiri bangsa sebagai negara kepulauan. Salah satu obyek yang menarik dijelajahi adalah Kepulauan Karimunjawa. Ada banyak cara menuju kepulauan yang terletak di Pulau Jawa ini. Kami memilih ngeteng, atau menggunakan beberapa moda transportasi. Dari Jakarta moda yang dipilih adalah kereta api menuju Kota Semarang. Perjalanan kereta ke Semarang memiliki landscape berbeda kalau kita menuju ke Yogyakarta. Kalau menuju Kota Lumpia kita disajikan pemandangan pantai dan laut di pesisir utara Jawa, sedangkan kalau ke Yogyakarta kita kerap menjumpai gugusan pegunungan dengan hamparan sawah di sisi selatan Jawa. Dengan catatan: kita memilih jalan di pagi/ siang hari! Selepas makan siang kami sampai di Stasiun Semarang Tawang. Kami dijemput oleh
Month: February 2016
Dua Anak SMA Ini Bangun Idealisme Kebangsaan Melalui Kafe
Jemari belia bergerak lincah meracik kopi. Proses dimulai dengan menggiling kopi secara halus, ditimbang dengan ukuran tertentu, lalu dimasukkan ke dalam porta filter. Kopi yang telah menjadi bubuk diratakan dan dipadatkan (tamping), sebelum akhirnya disedu dengan coffee machine. "Semua tahapan ini harus dilalui dengan sempurna, untuk hasil kopi yang kita inginkan. Apalagi espresso menjadi bahan dasar untuk membuat jenis kopi lainnya seperti café latte dan cappuccino," ujar Kane Kusumo (15) saat mempraktikkan bagaimana membuat espresso. Baca Juga: Milenial Ini Telah 3 Tahun Mengusung Budaya Indonesia Di Cafenya Keahlian tersebut didapat Kane setelah menekuni dunia barista bersama kakaknya Kyle Kusumo (17). Bekal ini melengkapi tekad mereka untuk berbisnis kuliner di usia muda dengan membuka Tantular Cafe. Malalui kafe berlokasi di Kedoya Jakarta Barat ini, mereka